Cibinong - Jumat, 29 November 2024. MTs Negeri 3 Bogor melaksanakan serangkaian kegiatan yang melibatkan seluruh siswa dari kelas 7, 8, dan 9. Acara dimulai dengan kegiatan religius berupa Shalat Dhuha dan Yasinan bersama pukul 07.00-08.00 WIB di Lapangan Kampus MTs Negeri 3 Bogor, menciptakan suasana khusyuk dan penuh keberkahan.
Dilanjutkan dengan agenda terjadwal, siswa kelas 9 mengikuti simulasi Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) pada pukul 08.00-08.30 WIB, sementara siswa kelas 7 dan 8 melaksanakan pemilihan Dewan Penggalang sebagai upaya menanamkan nilai demokrasi sejak dini. Pada pukul 08.30-09.00 WIB, giliran siswa kelas 8 menjalani simulasi ASAS, diikuti siswa kelas 7 dengan pemilihan Dewan Penggalang, sedangkan kelas 9 mempersiapkan pentas seni.
Kegiatan simulasi ASAS bagi kelas 7 berlangsung pada pukul 09.00-09.30 WIB, bersamaan dengan persiapan gelar karya oleh siswa kelas 8 dan pentas seni siswa kelas 9. Pukul 09.30-10.30 WIB, siswa kelas 7 dan 8 memfokuskan diri pada persiapan gelar karya, sementara siswa kelas 9 melanjutkan penampilan pentas seni mereka yang kreatif dan inspiratif.
Pada pukul 10.30-11.30 WIB, koordinator P5RA menilai hasil gelar karya siswa di masing-masing kavling. Penilaian meliputi aspek kerapian, spanduk, dan presentasi yang mencerminkan inovasi dan kerja sama para siswa. Berbagai kekreativitasan siswa disuguhkan dengan berbagai bentuk hasil proyek P5RA, pameran produk berkebun, olahan makanan hasil berkebun, ornamen kavling yang menarik hingga kostum siswa ada yang menggunakan kostum petani milineal.
Kegiatan ditutup dengan pelaksanaan Shalat Jumat dan merapikan kelas pada pukul 11.30-13.00 WIB. Setelah siswa pulang, guru pembina ekskul akademik dan non akademik melanjutkan rapat dengan seksama. Seluruh rangkaian kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen MTs Negeri 3 Bogor dalam mengintegrasikan nilai religius, gotong royong, kreativitas, dan pembelajaran berbasis proyek (P5RA).
Dengan antusiasme tinggi dari seluruh siswa dan dukungan penuh para guru dan orang tua, kegiatan ini berhasil menciptakan suasana edukatif, produktif, dan penuh semangat kebersamaan. (SS)