Cibinong - Rabu, 23 April 2025. Nuansa penuh semangat mengiringi MTs Negeri 3 Bogor dalam menjalani rutinitas kegiatan madrasah. Peserta didik dan guru melakukan berbagai kegiatan penting secara bersamaan, yang menunjukkan dinamika madrasah yang terus bergerak. Pagi ini seperti biasanya, para peserta didik melaksanakan Shobahul Khoir dengan shalat Dhuha bersama. Petugas dari kelas 9.10, yang tampil disiplin dan bertanggung jawab, memimpin sholat Dhuha berjamaah sehingga berjalan tertib dan terkendali. Momen ini mampu meningkatkan karakter religius dan pembiasaan beribadah di madrasah.

Seorang guru pendamping pelaksanaan shalat dhuha, Ustaz Ujih, menyatakan, "Pembiasaan seperti ini sangat penting untuk membentuk karakter spiritual peserta didik. Kami terus mendorong peserta didik untuk terbiasa dengan ibadah dan kegiatan positif sejak di madrasah."

Di waktu yang sama 14 peserta didik kelas 9 sedang mengikuti wawancara jalur prestasi dan afirmasi Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah PPDB MAN 1 Bogor. Mereka adalah pilihan yang telah melewati tahap administrasi dan sekarang memasuki tahap seleksi berikutnya di madrasah aliyah unggulan ini. Mereka tampak sangat antusias dan siap. Salah satu guru bimbingan konseling, Eny Misetyowati, M.Pd., mengatakan, "Semoga mereka mendapatkan hasil terbaik dan bisa melanjutkan pendidikan di tempat yang mereka cita-citakan." Sementara itu, peserta didik kelas 9 lainnya menghadiri sosialisasi dari SMA Lazuardi di Masjid Baiturrahman. Kegiatan ini tidak hanya membuka mata siswa tentang opsi pendidikan menengah atas, tetapi juga membuka pikiran mereka untuk merencanakan masa depan mereka. 

Tak kalah sibuk, kegiatan belajar peserta didik kelas 7 dan 8 tetap berlangsung secara normal di ruang kelas masing-masing. Guru tetap menjalankan pembelajaran sesuai jadwal dengan penuh semangat, menjaga kesinambungan proses akademik di antara aktivitas madrasah lainnya.

Selain itu, panitia Asesmen Madrasah (AM) terlibat dalam persiapan teknis di laboratorium komputer. Persiapan ini mencakup koordinasi teknis untuk memastikan pelaksanaan AM di kelas 9 berjalan lancar dan tanpa masalah, serta pengecekan perangkat dan sistem ujian. Simulasi dan pengecekan sistem masih berlangsung. Raja Hambali selaku Waka Sarpras menyatakan bahwa semua persiapan dilakukan agar peserta didik merasa nyaman dan aman saat mengikuti asesmen. Aktivitas-aktivitas ini menunjukkan semangat kerja sama dan komitmen warga MTs Negeri 3 Bogor untuk membangun madrasah yang aktif, religius, dan berprestasi.

Menutup hari yang produktif, kegiatan ekstrakurikuler robotika turut menjadi sorotan. Tim Robotika MTs Negeri 3 Bogor menjalani pembelajaran rutin bersama Coach Robotika Nusantara dari Bandung. Sesi pelatihan ini menjadi bagian dari persiapan tim menuju kompetisi tingkat nasional berikutnya. “Kami terus mengasah kemampuan teknis dan strategi peserta didik yang aktif tergabung di ekskul robotika. Pembinaan berkelanjutan ini sangat penting,” ujar Bu Heni Juhaeni, S.P., selaku pembina robotika.

Semoga dengan banyak dinamika kegiatan madrasah ini mampu mewarnai madrasah menuju madrasah religius hebat dan berprestasi. (SS)